10 Rekomendasi Anime Movie 2013 Terbaik

10 Rekomendasi Anime Movie 2013 Terbaik

Fans anime disuguhi anime movie menakjubkan pada tahun 2013. Banyak serial anime diadaptasi menjadi movie, dan studio-studio pembuat anime membuat gaya seni anime yang berbeda dan unik yang dapat membantu mereka untuk terkenal di pasaran.

Berikut ini 10 rekomendasi anime movie terbaik 2013 versi Maxinime

10. the Garden of sinners -recalled out summer- (Kara no Kyoukai: Mirai Fukuin )
Kara no Kyoukai Mirai Fukuin
Sinopsis
Mirai Fukuin (Injil masa depan) adalah sebuah cerita sampingan dari novel serial Kara no Kyoukai. Dibagi menjadi 2 bagian. Mobius Ring dan Mobius Link. Mobius Ring menceritakan dua Paranormal, Shzune Seo dan Mitsuru Kamekura, yang dapat melihat masa depan. Mobius Link terjadi 10 tahun setelah peristiwa Kara no Kyoukai.

9. Anohana: The Flowers We Saw That Day Movie (Ano Hi Mita no Namae wo Bokutachi wa Mada Shiranai Movie) 
Anohana Movie 2013
Sinopsis:
Remake dari serial TV dengan sudut pandang karakter yang berbeda serta beberapa cerita tambahan masa kecil mereka.

8. Patema Inverted (Sakasama no Patema)
Sakasama no Patema Movie 2013
Sinopsis:
Dunia bawah tanah, tempat dimana banyak terowongan dan mereka tinggal di dalamnya. Meskipun mereka tinggal di bawah tanah, mereka tetap memakai pakaian pelindung dan hidup tenang di sana. Suatu hari, seorang tuan putri bernama Patema dari desa bawah tanah suka sekali dengan tempat bernama Zona Terlarang dimana penduduk desa tidak boleh masuk ke zona tersebut. Patema adalah orang cerewet yang ingin memiliki pengetahuan luas. Saat Patema berjalan menuju ke Zona Terlarang, Patema mengalami hal yang tak terduga.

7. Little Witch Academia
Little Witch Academia the Movie 2013
Sinopsis:
Saat masih kecil, Akko yang merupakan putri dari keluarga biasa-biasa saja sempat menonton pertunjukan sihir. Dia kagum dan mempunyai keinginan untuk bisa seperti penyihir itu, Shiny Chariot. Oleh karena itu ia masuk ke sekolah sihir. Suatu hari diadakan ujian dimana seluruh siswa harus mencari harta karun di dalam sebuah labirin.

6.  Berserk: The Golden Age Arc III - The Advent (Berserk: Ougon Jidai-hen III - Kourin) 
Berserk Movie Arc 3 the Advent
Sinopsis:
Arc terakhir dari movie Berserk. Menceritakan akhir dari Band of the Hawk dan menceritakan awal petualangan Guts yang gelap. Untuk nonton anime movie satu ini, kamu harus nonton movie sebelumnya ya.

5. The Garden of Words (Kotonoha no Niwa)
Kotonoha no Niwa Movie 2013
Sinopsis:
Menceritakan seorang pemuda yang bercita-cita menjadi pembuat sepatu. Ia bernama Takao. Takao suka bolos sekolah saat hujan di taman harfiah. Disana ia membuat sketsa sepatunya. Suatu hari saat hujan, Takao bertemu dengan wanita misterius bernama Yukino di taman tersebut. Tanpa melihat usia, keduanya saling tertarik antara satu sama lain. "Cinta tanpa memandang usia".

4. The Tale of Princess Kaguya (Kaguya Hime no Monogatari) 
Kaguya Hime Monogatari Movie 2013
Sinopsis:
Pada zaman dahulu hiduplah seorang kakek bersama istrinya yang juga sudah tua. Kakek bekerja dengan mengambil bambu di hutan. Bambu dibuatnya menjadi berbagai barang, dan orang-orang menyebutkan kakek pengambil bambu. Pada suatu hari, saat kakek mau mengambil bambu di hutan, ia melihat bambu yang bercahaya. Saat kakek memotong bambu tersebut, keluar dari dalam batang bambu seorang bayi perempuan mungil, dengan tinggi hanya 9 cm tapi manis dan lucu. Kakek membawa bayi itu pulang untuk membesarkannya. Sejak saat itu, di dalam bambu selalu terdapat emas yang membuat kakek dan nenek kaya. Dalam tiga bulan, anak perempuan yang dibesarkan menjadi putri cantik. Orang-orang di desa menyebutnya Putri Kaguya.

3. Puella Magi Madoka Magica the Movie: Rebellion (Mahou Shoujoo Madoka*Magica Movie 3: Hangyaku no Monogatari)
Madoka Magica Movie 3 2013
Sinopsis:
Madoka Kaname dulunya adalah gadis normal yang hidup bahagia, namun dia mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan mahou shoujo lainnya dari takdir tragis yang menanti mereka. Tidak dapat membiarkan kenangan akan dirinya tentang kematian Madoka, Homura Akemi, seorang mahou shoujo juga, terus berjuang sendirian di dunia tanpa Madoka, sambil bermimpi dapat bertemu dengan wajah tersenyum lagi...

2. Steins;Gate Movie: Fuka Ryouki no Deja Vu 
Steins;Gate Movie 2013
Sinopsis:
Film ini mengambil latar setahun setelah peristiwa di anime. Setelah melalui perjalanan di beberapa "Garis Dunia" karena penemuan D-mail, pesan teks yang dapat mengirim ke masa lalu, Okabe Rintarou diketahui sudah dibatas Garis Dunia Steins;Gate, dimana tidak ada temannya yang mati. Namun, Rintarou mulai mengalami efek samping dari tindakannya itu yang menyebabkan keberadaannya menghilang dari muka bumi. Makise Kurisu, gadis yang Rintarou selamatkan, berusaha untuk menyelamatkan Rintarou dengan Deja Vu.

1. Gintama The Final Chapter - Be Forever Yorozuya, Gintama Movie 2 (Gintama Movie: Kanketsu-hen - Yorozuya yo Eien Nare
Gintama Yorozuya yo Eien nare
Sinopsis:
Sakata Gintoki terlempar ke masa depan dimana Edo sudah hancur karena sebab tertentu. Di masa itu Gintoki juga menyadari bahwa ia sudah mati akibat "wabah putih". Bagaimana nasib Yorozuya setelah kematian Gintoki? Gintoki yang kini menjadi hantu masa lalu, harus sekali lagi menyelamatkan teman-temannya. Dia harus menyelesaikan pekerjaan terbesarnya yang pernah ada, yang merupakan pekerjaan terakhir Yorozuya.

Itulah rekomendasi anime movie tahun 2013 terbaik dan wajib ditonton bagi kalian para fans anime.

0 Response to "10 Rekomendasi Anime Movie 2013 Terbaik"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel